Ke Universitas Diponegoro, PWK sodorkan kerjasama mengolah Budaya Klaten
Pengurus PWK bersama Dr. Sukarjo Waluyo, SS, M Hum Semarang, 13 Oktober 2023 - Diskusi Ketua dan Sekjen Paguyuban Warga Klaten (PWK) dengan Dr. Sukarjo Waluyo, SS, M Hum, dosen dan peneliti di Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Universitas Diponegoro (UNDIP) Semarang menghasilkan gagasan potensial dalam komersialisasi kekayaan Budaya Klaten. Dalam pertemuan tersebut, tema yang diangkat adalah bagaimana memunculkan budaya Klaten di tengah persaingan dua gajah besar, Yogyakarta dan Solo, yang sudah lebih dahulu dikenal dalam ranah budaya. Dr. Sukarjo menyatakan bahwa Budaya Klaten perlu memiliki diferensiasi khusus untuk bersaing, seiring dengan perkembangan kekayaan budaya di Yogyakarta dan Solo. Ini mengharuskan pengembangan strategi khusus agar budaya Klaten dapat tampil dan dikenal lebih luas. Contoh sukses dalam pengemasan budaya seperti Bali, Yogyakarta, dan Solo menjadi inspirasi, di mana budaya dijaga tanpa mengorbankan nilai-nilai budaya itu sendiri. Kunci dalam usaha ini adalah sinergi...